Panen Prestasi di Ajang ISPO 2024

Menutup hari terakhir KBM sebelum EASE 3 atau Penilaian Tengah Semester tahun ajaran 2024, Siswa SMP dan SMA Cahaya Rancamaya memberikan momen bahagia dengan Panen Prestasi. Melalui Perwakilannya pada ISPO (Indonesia Sains Project) Sekolah Cahaya Rancamaya berhasil meraih 6 penghargaan dari total 9 perwakilanya di ajang FSB (Festival Sains dan Budaya) 2024.

Dalam event tahunan yang diselenggarakan oleh Eduversal tersebut, Sekolah Cahaya Rancamaya berhasil mengumpulkan 3 Silver Medal dan 3 Honorable Mention. Adapun siswa-siswa yang meraih Silver Medal adalah M. Dwi Yudha Utama (SMA Kelas 11) & Qaizer Farros Al Karim (SMA Kelas 10) dengan Project (ELV-Nav Echolocation Vision Navigator). Mukhlis Abdulkadir (SMP Kelas 9) & M. Fahrizal Marasabessy (SMP Kelas 9) dengan Project PURE (Plastic Fuel For Renewable Energy) dan yang terakhir M. Zayyan Fairuz (SMA Kelas 10) & Teddy Bima Putra (SMA Kelas 10) dengan Project CANOGEL (Carbon Nanodot Hidrogels).

Sedangkan untuk team yang berhasil meraih Honorable Mention adalah Fikri Zidane Athayya (SMA kelas 11) & Fahad Abdul Aziz Faiz Bagazi (SMA kelas 11) dengan Project  SENSITIVE (Sustainable Energy System With New Innovation in Dragon Fruit Technology). Hanif Alfarizki Pratama (SMP Kelas 9) & Esad Bayram Arivamurti (SMP Kelas 9) dengan Project TOOTH (The Organic Option For Teeth Health) dan yang terakhir ada team Enes Halis (SMP Kelas 9) & Zulfiqar Nurrahim Putuanda (SMP Kelas 9) dengan Project NANOWA (Nanocellulose-Based Botanical Nanotechnology For Water Treatment).

Tentunya untuk sampai pada tahap tersebut, perlu usaha dan kerja keras serta banyak hal yang harus dikorbankan oleh para siswa, apalagi bagi para siswa SMP karena pada kompetisi tersebut mereka harus bersaing dengan para  pelajar SMA dari seluruh Indonesia  yang notabenenya  mereka lebih matang secara mental dan emosional. Namun hal itu tidak menyurutkan semangat juang mereka, dengan kerja keras, semangat juang yang tinggi dan tentunya peran serta support dari Pembimbing dan Pihak Sekolah membuat mereka berhasil mempersembahkan prestasi yang gemilang.Selain berhasil meraih medali dalam ISPO tahun ini, ke-6 team dari sekolah Cahaya Rancamaya juga berhasil menjadi Perwakilan Indonesia untuk berkompetisi di ajang Internasional yakni (GENIUS di New York USA), (IGO di UK) dan VILIPO di Lithuania). Semoga semua siswa Cahaya Rancamaya bisa memberikan prestasi terbaiknya untuk Negara Indonesia Tercinta. (Harmain)

Share

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×
Assalamualaikum

Terima kasih telah berkunjung ke website Cahaya Rancamaya Islamic Boarding School. Silakan klik nama di bawah.

× Tanya Kami